Skip to main content
Biru Bicara

Biru Bicara

By BEM FT UI 2022

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali hadir menemani hari-hari kalian! Akan ada banyak hal menarik seputar Fakultas Teknik dan kehidupan mahasiswa yang pastinya akan membuat kalian selalu penasaran dengan setiap episodenya. Sampai jumpa!
Available on
Overcast Logo
Pocket Casts Logo
RadioPublic Logo
Spotify Logo
Currently playing episode

Podcast 06: Student Exchange 101: Dikira Orang Spanyol & Jadi Pemimpinn Peergroup Multinasional!

Biru BicaraSep 27, 2020

00:00
43:15
EP. 02 - CERIA: Cerita Teknik Juara Part. 7

EP. 02 - CERIA: Cerita Teknik Juara Part. 7

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali hadir untuk menemani kalian dengan cerita-cerita unik seputar FT UI yang pastinya dikemas dengan menarik dan juga insightful!

Di Episode ini kita akan mendengarkan pengalaman dari para peraih Juara 1 pada Kompetisi Startup Weekend Programme di APU Malaysia! Penasaran dengan perjalanan mereka hingga mencapai kemenangan? Yuk, Dengerin!

Oct 31, 202215:28
EP. 01 - CERIA: Cerita Teknik Juara Part. 5

EP. 01 - CERIA: Cerita Teknik Juara Part. 5

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali hadir untuk menemani kalian dengan cerita-cerita unik seputar FT UI yang pastinya dikemas dengan menarik dan juga insightful!

Di Episode ini kita akan mendengarkan pengalaman dari para peraih Juara 3 pada Kompetisi International Ferry Safety Design! Penasaran dengan perjalanan mereka hingga mencapai kemenangan? Yuk, Dengerin!

Jul 30, 202216:34
EP. 00 - Satu Kata untuk Teknik

EP. 00 - Satu Kata untuk Teknik

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali hadir untuk menemani kalian dengan cerita-cerita unik seputar FT UI yang pastinya dikemas dengan menarik dan juga insightful!

Di Episode ini kita akan bermain game "Satu Kata Buat Teknik" Penasaran kayak gimana keseruannya? Yuk Dengerin!

Apr 30, 202208:37
EP. 08 Part 2 - Teknik Side Quest: Online/Offline

EP. 08 Part 2 - Teknik Side Quest: Online/Offline

Pagi Teknik! Biru Bicara episode kali ini hadir dengan membawakan obrolan seputar kuliah offline dan online, mulai dari perbedaan hingga suka duka keduanya. Penasaran dengan kelanjutan cerita-cerita di Episode 8 Biru Bicara Part 1 kemarin?


Masih bersama dengan Qinthara DTI'20 dan Wina DTE'20, serta narasumber dari angkatan 2021, 2020, serta 2019 yakni Farrell PI'19, Sherin PI'19, Rafy PI'19, Ardhan DTMM'21, dan Matthew DTK'21.


Nantikan kelanjutan cerita seru lainnya di bit.ly/BiruBicara802 ya!


Media

#MediaBEMFTUI

BEM FT UI 2021

#BirukanAsaCiptakanMakna

Dec 06, 202133:53
EP. 08 Part 1 - Teknik Side Quest: Online/Offline

EP. 08 Part 1 - Teknik Side Quest: Online/Offline

Pagi Teknik! Gak kerasa, ya! Udah dua tahun perkuliahan dijalani secara online. Biru Bicara episode kali ini hadir dengan membawakan obrolan seputar kuliah offline dan online, mulai dari perbedaan hingga suka duka keduanya. Dilengkapi dengan cerita mistis di Studio EC lantai 1, dan keanehan-keanehan lainnya, nih!


Dipandu dengan Qinthara DTI'20 dan Wina DTE'20, obrolan ini dilengkapi dengan narasumber dari angkatan 2021, 2020, serta 2019 yakni Farrell PI'19, Sherin PI'19, Rafy PI'19, Ardhan DTMM'21, dan Matthew DTK'21.


Penasaran, gak sih keseruan apa aja yang terjadi saat kuliah offline? Gimana awal dari cerita mistis yang dialami oleh Farrell? Penasaran akan cerita lengkapnya? Temukan jawabannya Biru Bicara Episode 08 Part 1!

Nov 30, 202135:27
Ep. 07 - Zodiac on Teknik

Ep. 07 - Zodiac on Teknik

Pagi Teknik! Biru bicara kali ini membawakan obrolan yang menarik mengenai zodiak beserta stereotype dalam dunia teknik. Penasaran bagaimana kepribadian masing-masing zodiak dan zodiak berdasarkan stereotype anak teknik? 

Yuk dengarkan obrolan lebih lanjut di Biru Bicara Episode 7: Zodiac on Teknik!

Oct 31, 202101:03:29
Ep. 06 - Teknik Desk Concert

Ep. 06 - Teknik Desk Concert

Pagi Teknik! Tidak terasa sudah hampir dua tahun pandemi Covid-19 membuat seluruh aktivitas masyarakat diredam, termasuk menonton film dan konser. Pernahkah kamu rindu perasaan-perasaan ketika kamu mengikutinya? Biru Bicara episode kali ini hadir dengan konsep yang baru dan segar, yakni live concert melalui podcast dengan tamu undangan band Dia & Mereka. Beranggotakan Ratu PI’19, Ameera PI’19, Gibran PI’19, dan Dya PI’19 siap didengarkan di Biru Bicara!

Sep 30, 202127:19
Ep. 05 - 2021 Bertanya Part 2

Ep. 05 - 2021 Bertanya Part 2

Pagi Teknik! Gimana minggu pertama kuliah setelah libur kemarin? Apakah lancar-lancar saja dan sesuai ekspektasi?

Untuk angkatan 2021 ada sesuatu nih! Kali ini, Biru Bicara bakal obrolin banyak hal seputar dunia perkuliahan di FT UI yang didapatkan dari pertanyaan-pertanyaan dari angkatan 2021 pada survey yang sudah dikolektif beberapa waktu lalu. Dimulai dari budaya teknik, dunia akademis, masalah romansa dan stereotype kalau anak teknik itu 'buaya', dan masih banyak lagi! 

Penasaran? Yuk simak cerita lengkapnya bersama Maura PI'19, Wina DTE'20, dan Raafi DTS'19 hanya di Biru Bicara Ep. 05: 2021 Bertanya!

Media

#MediaBEMFTUI

BEM FT UI 2021

#BirukanAsaCiptakanMak

Aug 31, 202132:13
Ep. 05 - 2021 Bertanya Part 1

Ep. 05 - 2021 Bertanya Part 1

Pagi Teknik! Gimana minggu pertama kuliah setelah libur kemarin? Apakah lancar-lancar saja dan sesuai ekspektasi?

Untuk angkatan 2021, ada sesuatu yang spesial, nih! Kali ini, Biru Bicara bakal obrolin banyak hal seputar dunia perkuliahan di FT UI yang didapatkan dari pertanyaan-pertanyaan dari angkatan 2021 pada survey yang sudah dikolektif beberapa waktu lalu. Dimulai dari budaya Teknik, dunia akademis, masalah romansa dan stereotype kalau anak Teknik itu 'buaya', dan masih banyak lagi! 

Penasaran? Yuk simak cerita lengkapnya bersama Maura PI'19, Wina DTE'20, dan Raafi DTS'19 hanya di Biru Bicara Ep. 05: 2021 Bertanya!

Media

#MediaBEMFTUI

BEM FT UI 2021

#BirukanAsaCiptakanMakna

Aug 31, 202141:47
Ep. 04 - Internship Itinerary: A Beginner's Guide

Ep. 04 - Internship Itinerary: A Beginner's Guide

Pagi Teknik!


Kita sebagai mahasiswa pasti tak jarang mendengar bahwa internship adalah wadah kita untuk merasakan langsung seperti apa dunia kerja nanti. Namun, tak jarang muncul pertanyaan-pertanyaan sebelum mencoba internship seperti "Apa yang perlu disiapkan sebelum internship? Gimana supaya tidak keteteran saat menyambi kuliah dan magang? Apa aja ya tips and trick interview saat apply internship?". 


Penasaran dengan jawabannya? Tenang saja! Kali ini, Almira TI'17 dan Belinda FEB'18 akan berbagi tentang pengalaman internship sembari kuliah-nya hanya di Podcast Biru Bicara Ep. 04: Internship Itinerary!

Jul 30, 202101:08:20
Ep. 03 - Serba-Serbi Student Exchange

Ep. 03 - Serba-Serbi Student Exchange

Pagi Teknik!


Sebagian dari kita pasti pernah tertarik untuk belajar di luar negeri. Selain bisa ke negara baru, student exchange juga bisa menambah ilmu dan pengalaman baru. Akan tetapi, saat ini banyak dari kita bertanya-tanya "Adakah studex selama pandemi? Gimana sih caranya studex selama pandemi? Bahaya nggak sih studex saat pandemi?".


Penasaran dengan jawabannya? Yuk dengarkan obrolan tentang student exchange di Biru Bicara episode 3!


Ingin tahu lebih lanjut? dengarkan Biru Bicara ep.03: Student Exchange

bit.ly/BiruBicara03


Media x Akpro

#MediaBEMFTUI

#AkademidanKeprofesianBEMFTUI


Jun 27, 202145:42
Ep. 02 - INVESTALK: Anak muda main saham?

Ep. 02 - INVESTALK: Anak muda main saham?

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali lagi menemani kalian dengan perbincangan seru tentang muda-mudi berinvestasi! Jangan sampai ketinggalan keseruannya! Yuk dengerin!

May 22, 202143:58
Ep. 01 - Coroniversary

Ep. 01 - Coroniversary

Pagi Teknik, ga kerasa nih udah setahun kita semua dilanda pandemi COVID–19. Selama setahun ini, pasti banyak dari kita yang mengalami perubahan besar di dalam kehidupan sehari-hari, entah itu kebiasaan baru hingga kesibukan baru. Kali ini Alsa, A'16 dan Randy L'18 hadir di Biru Bicara untuk cerita tentang perubahan besar di dalam kehidupan mereka! Mulai dari kesibukan berbisnis hingga pengalaman sehari-hari seorang pasien Wisma Atlet.

Yuk dengerin sekarang!

Apr 15, 202145:09
Ep. 00 - Kelapa Muda, Pantun Pembuka!

Ep. 00 - Kelapa Muda, Pantun Pembuka!

Pagi Teknik! Biru Bicara kembali lagi untuk menemani kalian dengan cerita-cerita unik sekitar FTUI serta pengalaman yang baru! Penasaran kayak gimana? Yuk dengerin!

Mar 25, 202105:18
Podcast 10: Truth Untold about PKM & PIMNAS

Podcast 10: Truth Untold about PKM & PIMNAS

Di Biru Bicara kali ini, Basana Mt'19, Hani' TI19, dan Samuel L'19 dari IPTEK BEM FTUI 2020 kedatangan Kak Rivaldo Gere Gurky yang merupakan Double Silver Medalist pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional 31 (PIMNAS) loh! Penasaran gimana pengalaman Kak Valdo dalam dunia PKM dan PIMNAS? Yuk simak cerita lengkapnya!

Dec 30, 202026:10
Podcast 09: Women in STEM

Podcast 09: Women in STEM

Pagi Teknik! Bener ga sih stereotype-stereotype tentang perempuan di bidang Science, Technology, Engineering, dan Mathematics (STEM) yang banyak terdengar? Sebenernya kayak gimana sih peran perempuan di bidang STEM? Apakah ada kasus diskriminasi gender di lingkungan perkuliahan dan pekerjaan? Menjanjikan ga sih bidang STEM untuk karir seorang perempuan?

Buat kalian yang masih penasaran terutama perempuan yang ragu ingin masuk teknik, Kak Febe PI'17 dan Kak Jilan TL'17 bakalan ngasih tau jawabannya di Biru Bicara episode ke 9 kali ini! Yuk dengerin sekarang!

Nov 22, 202044:09
Podcast 08: How to Stay Sane during PJJ

Podcast 08: How to Stay Sane during PJJ

Apa kabar Teknik? Gimana minggu ke-6 semester ganjilnya? Kali ini Biru Bicara kedatangan dua narasumber yaitu Kak Kemas TB'17 dan Kak Alo TL'17 yang ngobrolin seputar How to Stay Sane During PJJ! Penasaran gimana caranya? Yuk simak cerita lengkapnya!

Oct 25, 202032:38
Podcast 07: 100% Akademis atau 100% Olahraga? Why not both?

Podcast 07: 100% Akademis atau 100% Olahraga? Why not both?

Sebagai mahasiswa yang memiliki kewajiban menuntut ilmu serta sebagai atlet yang memiliki jadwal latihan cukup padat, gimana sih pengalaman dan cara mereka dalam menyeimbangkan antara akademis dan juga profesi mereka sebagai atlet? Yuk kita simak cerita dari Rama Mt'17 dan Farhan M'19!

Oct 12, 202055:10
Podcast 06: Student Exchange 101: How-to, Tips and Tricks, dan Belajar Merelakan Banyak Hal

Podcast 06: Student Exchange 101: How-to, Tips and Tricks, dan Belajar Merelakan Banyak Hal

Di bagian kedua episode 06 ini, Kak Vida dan Kak Martin bakal yeritain soal suka dukanya selama studex dan bakal berbagi tips and tricks buat kalian yang mau ikut studex! penasaran? Yuk simak podcastnya!

Sep 27, 202023:32
Podcast 06: Student Exchange 101: Dikira Orang Spanyol & Jadi Pemimpinn Peergroup Multinasional!

Podcast 06: Student Exchange 101: Dikira Orang Spanyol & Jadi Pemimpinn Peergroup Multinasional!

Pagi Teknik! Di episode 06 kali ini kita kedatangan Kak Vida TK'17 dan Kak Martin Mt'17 yang bakal nyeritain pengalaman serunya ikut Student Exchange. Kok bisa sih ikut studex? Dapet apa aja sih di studex? kehidupannya kayak gimana di sana? Nah, di bagian pertama episode 6 ini Kak Vida dan Kak Martin bakal ngejawab pertanyaan-pertanyaan tersebut serta nyeritain momen-momen seru selama student exchange! Yuk simak cerita lengkapnya.

Sep 27, 202043:15
Podcast 05: How to Survive di Tahun Pertama Kuliah

Podcast 05: How to Survive di Tahun Pertama Kuliah

Pagi Teknik! Gak kerasa udah mau masuk semester baru. Di awal tahun ajaran ini kita kedatangan para singa muda teknik nih! Pada episode kali ini, kita bakal cerita gimana sih caranya kita survive tahun pertama kita, bareng Cakra AI'17 dan Valda TI'18. Yuk simak obrolan lengkapnya!

Sep 13, 202055:44
Podcast 04: 'Penghuni' Kampus

Podcast 04: 'Penghuni' Kampus

Pagi Teknik! Kali ini kita kedatangan narasumber yang merupakan pemilik thread horror yang sempat viral di awal tahun 2020 kemarin, yaitu Kak Paras dari Teknik Lingkungan 2016. Kak Paras akan berbagi cerita dari sudut pandangnya mengenai pengalaman-pengalaman mistis yang pernah ia alami selama berkuliah di Fakultas Teknik UI. Di akhir podcast, kita juga bacain satu cerita yang terpilih dari hasil open submission. Penasaran? Yuk simak terus!

Aug 13, 202001:03:24
Prelude Episode 04: 'Penghuni' Kampus

Prelude Episode 04: 'Penghuni' Kampus

Podcast Biru Bicara akan kedatangan tamu yang bakal ceritain pengalamannya bertemu dan berkenalan sama ‘penghuni’ di kampus kita. Disini akan ada sedikit bocoran tentang cerita pengalaman tersebut nih!

Jul 31, 202003:25
Podcast 03: Ngobrol Seputar Kerelawanan

Podcast 03: Ngobrol Seputar Kerelawanan

Pagi Teknik!

Dikesempatan kali ini Ivonny dan Belva dari Bidang Sosial Lingkungan diskusi soal kerelawanan bersama Kak Reza Haryo Yudanto dari CO-HOPE. CO-HOPE adalah organisasi nonprofit yang bergerak disekitar kerelawanan. Di sini mereka membicarakan mengenai respon generasi sekarang mengenai kegiatan kerelawanan, kegiatan mereka selama pandemi, jenis-jenis relawan yang ada saat masa pandemi, serta kesempatan bagi anak teknik menjadi relawan untuk membantu korban pandemi COVID-19 ini!

Jun 28, 202038:04
Podcast 02: How To Get Rid of Your Self Doubt

Podcast 02: How To Get Rid of Your Self Doubt

Pagi Teknik! 

Seringkali kita ngerasa kalo diri kita tuh gaada apa-apanya dibanding temen kita. Banyak yang udah punya pencapaian, udah bisa banggain ortu, sedangkan kita, mimpinya masih mimpi doang, belom ada yg terwujud. 

Nah kali ini kita bakal coba ngobrol tentang gimana orang-orang dari Astra 1st ini bisa percaya sama diri mereka sendiri sampe bisa di posisi mereka saat ini. Tentunya podcast kali ini dipandu sama orang yang ga asing lagi sama kita, Afif! Yuk langsung disimak aja biar kita makin produktif!

May 15, 202040:22
Podcast 01: Apa Kabar Teknik?

Podcast 01: Apa Kabar Teknik?

Pagi Teknik!

Gaberasa udah sebulan lebih nih kita semua ngalamin yang namanya PJJ. Udah sebulan lebih juga kita semua gak saling jumpa di kampus teknik tercinta. Pastinya kalian udah pada penasaran kan gimana kabar dari teknik beserta orang-orangnya? Nah di podcast episode satu ini, kita bakal ngebahas tentang kabar teknik bersama Pasha dan Afif! Simak yuk temen-temen dan jangan lupa diakhir episode ini ada dudu ya!

Apr 30, 202035:06
Kenalan Yuk!

Kenalan Yuk!

Introducing Biru Bicara, Podcast karya BEM FTUI 2020 yang bakal menceritakan kisah-kisah unik dan menarik di sekitar Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Stay tuned!

Feb 29, 202006:45