Skip to main content
#GuaJugaGitu

#GuaJugaGitu

By Youth GKI Kota Modern

#GuaJugaGitu adalah acara podcast dari Youth GKI Kota Modern yang berusaha relate dengan pengalaman kalian. Setelah itu kita bersama-sama diskusikan apa yang jadi pendapat Tuhan mengenai hal ini.
Available on
Pocket Casts Logo
RadioPublic Logo
Spotify Logo
Currently playing episode

#GuaJugaGitu EP. 15 : FAMILY101

#GuaJugaGituMar 04, 2021

00:00
31:56
#GuaJugaGitu EP. 16 : Are you a Real Christian?

#GuaJugaGitu EP. 16 : Are you a Real Christian?

Shalom, teman-teman Youth! Kami Youth GKI Komo hadir lagi dengan episode terbaru niihhh! Apa yang menginspirasi kami untuk episode kali ini? Hmmm, temen-temen pernah penasaran atau mempertanyakan ngga, menjadi seorang Kristen tuh sebenarnya seperti apa sih? Apakah percaya Kristus dan Alkitab adalah Firman Tuhan aja udah cukup untuk menjadikan kita seorang Kristen? Atau, seorang Kristen ditandai dengan mereka yang bersaat teduh, ke gereja, dan berdoa? Kok Kristen doang ya yang keliatannya "alirannya" beragam? Bedanya signifikan ga ya sama iman masing-masing pribadi? Dan mungkin masih banyak pertanyaan-pertanyaan lain seputar Kekristenan yang juga banyak dipertanyakan!


Di episode kali ini, Youth GKI Komo mencoba untuk mendefinisikan apa yang membuat seseorang dapat dikatakan sebagai Kristen. Kami mendiskusikan ini tentunya bersama Pdt. Indra dan teman-teman yang lain juga! Simak dan dengar yah, teman-teman! Semoga menjawab pergumulan kalian juga mengenai topik serupa. God bless you!

May 10, 202158:38
#GuaJugaGitu EP. 15 : FAMILY101

#GuaJugaGitu EP. 15 : FAMILY101

Hi guys! Gimana kabarnya? Semoga kalian baik-baik aja ya! Jangan lupa untuk bersyukur, karena selama kurang lebih satu tahun Tuhan tetep jaga kita di masa pandemi yang terkadang melelahkan dan membuat penat ini. Adakah yang ngerasa bosen dengan kegiatan yang terbatas selama di rumah aja? Atau mungkin ada yang justru dibuat tambah penat, karena di rumah aja berarti harus ketemu anggota keluarga setiap hari yang punya banyak ketidakcocokan satu sama lain? Mungkin ada yang udah penat dengan beban kuliah, dan malah disuruh bantu orang tua beresin rumah trus jadi bentrok? Wah, #GuaJugaGitu guys!


Di episode kali ini, Youth GKI Komo membahas secara khusus tentang hubungan keluarga di tengah pandemi. Tentang apa peran anak, dan bagaimana pandangan orang tua terhadap anaknya. Semoga bisa menjadi berkat buat setiap kita, dan tentunya membuat kita tetap mengusahakan keharmonisan di tengah keluarga!


Yuk, langsung aja dengerin!

Mar 04, 202131:56
#GuaJugaGitu EP. 13 : I'm Single and Very Happy! :)

#GuaJugaGitu EP. 13 : I'm Single and Very Happy! :)

Hi guys! Kayanya bulan Februari tuh identik dengan bulan kasih sayang ya. Nah di episode kali ini kita kembali membahas percintaan nih. Tapi! Kalo di episode lalu kita ngomongin pasangan, di episode kali ini kita ngomongin singleness. Hehe.


Di episode ini, kami kami yang single dan pernah bergumul dengan singleness ngobrol-ngobrol dan berbagi keluh kesah nih. Yah intinya: kok kita ga punya-punya pacar ya. 


Gimana gimana, sudah muncul pemikiran #GuaJugaGitu ? Heheeee tenang tenang di podcast ini kita bukan sekedar berkeluh kesah bersama, tapi kami pribadi juga terberkati nih dengan sharing-sharing yang ada. 


Yuk langsung saja dengerin!

Feb 14, 202141:14
#GuaJugaGitu EP. 12 : Resolusi 2021-nya udah gagal belum?

#GuaJugaGitu EP. 12 : Resolusi 2021-nya udah gagal belum?

Hi guys! 2021 udah berjalan 30 hari nih. Gimana gimana, new year new me-nya masih sukses bertahan ga? Makin deket apa makin jauh nih kita sama resolusi 2021 kemarin? 

Di podcast episode ini, kita akan ngomongin resolusi tahun baru nih. Kenapa kita gagal mulu, apa sebaiknya ga usah beresolusi? Tapi bukannya keinginan untuk berubah tuh baik ya? Gimana dong biar bisa sukses? Yuk dengerin! #GuaJugaGitu

Jan 29, 202130:38
#GuaJugaGitu EP. 11 : 2020 and its blessings in disguise

#GuaJugaGitu EP. 11 : 2020 and its blessings in disguise

Shalom, teman-teman Youth!

Gak kerasa ya, kita udah sampai ke penghujung tahun 2020. Tentunya ada banyak banget yang terjadi di tahun 2020 yang  spesial ini. Dimulai dengan munculnya sebuah wabah yang menyerang seluruh dunia, juga begitu banyak berita duka serta  permasalahan yang harus dihadapi di berbagai aspek kehidupan. Tidak hanya gereja yang terdampak, namun satu negara pun mengalami dampaknya, bahkan satu dunia berjuang untuk menghadapi tahun yang berat ini.

Tetapi, bersukacitalah teman-teman! Faktanya, sebagian besar dari kita saat ini telah berhasil survive melewati tahun yang pilu ini. Bahkan ketika dikaji lebih dalam, mungkin banyak dari kita yang justru mengalami pertemuan dengan Tuhan yang lebih jelas dan masif di momen yang sulit dan tidak menentu ini. Selayaknya, 'blessings in disguise', begitulah kami, youth ministry GKI Kota Modern memaknai tahun 2020 ini.

Nah, di episode kali ini, kita akan mendengarkan sharing mengenai pengalaman kita semua di tahun 2020 ini. Yuk sama-sama kita dengarkan! Semoga kita bisa sama-sama merenungkan penyertaan Tuhan sambil menutup tahun yang spesial ini ya! #GuaJugaGitu

Dec 28, 202028:10
#GuaJugaGitu EP. 10 : Friendship....

#GuaJugaGitu EP. 10 : Friendship....

Shalom, teman-teman! Podcast #GuaJugaGitu dari Youth GKI Komo sudah mencapai episode ke-10 nih!! 🎉🎉 Sebelumnya, kami mau berterimakasih untuk kalian para pendengar setia kami, dan kami mohon terus dukungan doa dan support-nya ya! Jangan lupa untuk share juga ke teman-teman yang lain kalau kalian merasa terberkati lewat podcast kami! Hehe


Nah, untuk episode ke-10 ini, kami membahas mengenai pertemanan secara mendalam bersama Pdt. Indra Kurniadi Tjandra & teman-teman dari Youth GKI Komo. Bagaimana ya, pola pertemanan kita selama ini? Suka denger istilah "toxic friendship"? Untuk orang-orang seperti itu apa sebaiknya kita tinggalkan karena berpotensi membawa pengaruh buruk, atau harus kita Injili walaupun besar kemungkinan terjadi penolakan? Lalu, pernahkah kita mengevaluasi pertemanan di dalam gereja? Jangan-jangan, pertemanan di gereja jadi berhala kita karena terdapat pengakuan di dalamnya yang tidak selalu didapati di dunia luar? Nah, kami berkesempatan membahas pertanyaan-pertanyaan tersebut di episode kali ini! Yuk guys, denger dan cari tahu lebih lanjut mengenai friendship! Selamat mendengarkan!

Nov 18, 202056:06
#GuaJugaGitu EP. 09 : Satu Episode Lagi Ahhh....

#GuaJugaGitu EP. 09 : Satu Episode Lagi Ahhh....

Halo! Kurang lebih udah 7 bulan nih kita di rumah aja. Gimana gimana, waktu santai-santai di rumah kan jadi makin banyak nih, kalian pada ngapain aja? Nonton? Main game? Hehe kami juga gitu. 


Tapi, gimana ya kebiasaan kita ini di mata Tuhan? Ada yang salah ga sih dengan penggunaan waktu luang kita? Katanya kan segala sesuatu terpancar dari hati ya, lantas apa yang entertainment habits kita katakan mengenai hati kita? Terus apa aja sih batasan-batasan yang harus dijaga, supaya kita ga jatuh dalam dosa?

Oct 12, 202047:06
#GuaJugaGitu EP. 08 : Seputar Cinta

#GuaJugaGitu EP. 08 : Seputar Cinta

Halo guysss! Welcome back to Podcast Youth GKI KoMo. Di episode kali ini, kita akan bahas mengenai percintaan! Gimana gimana topik yang paling ditunggu-tunggu kaann pastinyaaa? 


Sering muncul pertanyaan-pertanyaan ini salah ga sih? Atau itu boleh gasih dalam pacaran? Tetapi sebenarnya apa esensi yang perlu kita pahami soal hubungan dengan lawan jenis? Apa sih yg perlu dipertimbangin buat milih pasangan? Apakah pasangan gua sekarang adalah pasangan yg Tuhan kehendaki? Udah bener belom ya sebenernya pandangan dan ekspektasi kita dalam hal percintaan ini?

Dalam episode ini kita akan bahas dengan mendalam nih pertanyaan-pertanyaan yang kita banget, yang tentunya dijawab berdasarkan perspektif Alkitab. Selamat mendengarkan, enjooooy!

Sep 01, 202049:53
#GuaJugaGitu EP. 07 : Udah Percaya Tapi Kok Ga Berubah?

#GuaJugaGitu EP. 07 : Udah Percaya Tapi Kok Ga Berubah?

Hi guys! Gimana kabar kalian? Semoga kita semua sehat-sehat aja ya, physically maupun spiritually! Di eposide ke-7 #GuaJugaGitu kali ini, Pdt. Indra dan temen2 youth GKI Komo bahas topik mengenai kekudusan atau transformasi hidup nih!


Mungkin kita sering bertanya ke diri kita masing2 "duh, gua udah percaya Yesus, tapi kok ga berubah2 ya?" atau "duh, gua berbuat dosa ini lagi.. tapi gapapa kali ya? toh Tuhan juga pasti ngampunin". #GuaJugaGitu kok temen2! Terjebak di pertanyaan yang sama, sehingga seringkali kita kebingungan apa sih standar kekudusan yang mau buat kita. Dan, gimana sih cara bener2 berubah sesuai standarnya Tuhan itu? Kenapa sih pertumbuhan ini butuh waktu lama? Atau jangan2, kita belum percaya sepenuhnya kepada Kristus?


Di episode kali ini, kita akan sama2 merenungkan pertanyaan2 di atas sehingga kita bisa lebih sadar apa yang Tuhan mau dari hidup kita. Selamat mendengarkan!

Aug 03, 202042:25
#GuaJugaGitu EP. 06 : #BLESSED ?

#GuaJugaGitu EP. 06 : #BLESSED ?

Teman-teman, kalo kita denger kata berkat... Apa yg terlintas di pikiran kita? Kalo kita disuruh merenungkan berkat Tuhan.... Apa aja tuh yg muncul di pikiran kita? Mungkin waktu dapet bonus di kerjaan, atau kita inget keluarga kita yg penuh kasih, kesehatan, komunitas yg baik. Singkatnya, hal2 baik dalam kehidupan kita semuanya berkat Tuhan ya. Tapi apakah betul demikian? Apakah Tuhan memang selalu memaksudkan hal2 yg kita pandang baik saja yang menjadi berkat? Dan apakah berarti Tuhan sedang tidak memberkati saat kita merasa hidup kita jauh dari standard baik atau lifegoals kita?

Di episode kali ini, kita akan sama2 bahas mengenai apa sebetulnya berkat itu, meluruskan persepsi kita yg mungkin selama ini keliru tentang hidup yang diberkati.

Jul 19, 202047:41
#GuaJugaGitu EP.05 : Panggilan Hidup

#GuaJugaGitu EP.05 : Panggilan Hidup

Apa aja ya yang harusnya dipertimbangkan untuk pilih jurusan kuliah, atau kerja di bidang apa, dan di perusahan yang mana? Seberapa spesifik sih panggilan Tuhan buat kita? Apakah kita bebas milih, atau kita harus cari apa kehendak Tuhan terkait sama pekerjaan kita? Kalo Tuhan udah mengaturnya, dan ternyata ga sesuai passion atau ga menjamin secara finansial gimana ya?


Di episode kali ini, kita akan sama2 dengerin sharing pembicara utama kita, Pdt. Indra Kurniadi dan tmn2 youth lainnya terkait dengan salah satu question of life kita semua, yaitu panggilan hidup.


Selamat mendengarkan!

Jul 05, 202040:30
#GuaJugaGitu EP. 04 : Berapa Harga Diri Loe?!

#GuaJugaGitu EP. 04 : Berapa Harga Diri Loe?!

"Menurut gue, lo tuh pinter bgtsih, diajak ngobrol apa aja sama siapa aja bisa nyambung bgt." "Kalo bagi gue, tiap ngumpul gada lo sih kurang bgt. Asli lo tuh kocak bgt!" "Wah lo terbisa diandelin sih. Pemikiran lo selalu pas bgt menjawab masalah yg ada. Apa aja beres kalo sama lo mah." "Gila sih lo udh cakep, asik, rajin ke gereja, baik bgt, pinter pula."


Wah kalo dipuji gini siapa yg ga seneng ya? Pasti semua orang seneng dipuji kaya gitu. Tapi gimana ya kalo semua orang di sekeliling kita mendapat pujian kaya gitu, kecuali kita? Kira2 kita bakal minder ga ya? 


Dalam episode #GuaJugaGitu ini, Pdt. Indra sbg narasumber utama dan tmn2 youth lain akan ngobrol-ngobrol dan sharing mengenai apa yang sebenernya menentukan nilai diri kita, atau biasanya kita kenal dengan "Self Worth". Apasih hal-hal yang mempengaruhi nilai kita dan apasih yg membuat kita bener2 mengusahakan itu. Lalu, sebenernya seberapa bernilai sih diri kita mata Allah dan apa yang menentukannya?


Selamat mendengarkan!

Jun 22, 202041:28
#GuaJugaGitu EP.03 : Loneliness

#GuaJugaGitu EP.03 : Loneliness

Kesepian, merasa sendirian di dunia ini. Hmmm, rasanya drama banget ya? Tapi benarkah kita ga kesepian? Benarkah hati kita ga kosong, atau malah kita terus menerus berusaha untuk memenuhinya dengan sesuatu yg ga compatible? Lalu apa hubungan Kristus yang disalib 2000 tahun lalu dengan kesepian yang kita rasakan?

Jun 07, 202041:13
#GuaJugaGitu EP.02 : NGESELIN LUUUU!!!

#GuaJugaGitu EP.02 : NGESELIN LUUUU!!!

Marah, atau marah-marah, mungkin begitu dekat dengan kita, sampai-sampai kadang kita juga ga menyadari apakah respon yang kita berikan ini berkenan atau engga di mata Tuhan. Di episode ini kita akan bahas sedikit banyak mengenai apa sebenernya yang sering kali jadi penyebab kita marah-marah, dan bagaimana kemarahan yang berkenan di mata Tuhan dan yang tidak. Selamat mendengarkan!

May 24, 202051:27
#GuaJugaGitu EP.01 : Me & My Social Media

#GuaJugaGitu EP.01 : Me & My Social Media

#GuaJugaGitu EP01 ini akan membahas perspektif Alkitab terhadap penggunaan media sosial bagi kalangan muda.

Pernah ga sih merhatiin kalo likers postingan instagram kt ga sebanyak biasanya? Atau kalo viewers story kita dikit? Baper ga sih kt saat dia ga view story kt? Pernah ga kalo ngepost sesuatu kt pikirin banget apa pendapat orang thd post ini? Gua juga gitu! Di podcast ini kt akan bahas sdikit bnyk apa sih penyebab manusia cenderung spt ini. Dan terutama apa pandangan Tuhan tentang fenomena ini.

-

Selamat mendengarkan!

May 11, 202049:19