Skip to main content
TekTalk

TekTalk

By Tek ID

TekTalk adalah serial podcast Tek.id yang membahas teknologi, startup dan inovasi-inovasi digital yang dikemas ringan, informatif dan enak didengar.
Available on
Apple Podcasts Logo
Google Podcasts Logo
Overcast Logo
Pocket Casts Logo
RadioPublic Logo
Spotify Logo
Currently playing episode

Prediksi Tren Teknologi di 2021

TekTalkJan 27, 2021

00:00
10:26
Cindy Monika: Gamer Bisa Jadi Dokter | TekTalk

Cindy Monika: Gamer Bisa Jadi Dokter | TekTalk

TekTalk kali ini kita mengundang salah satu talenta muda Indonesia yang memiliki pencapaian yang mengagumkan. Cindy Monika atau lebih populer dipanggil CIMON, dikenal sebagai gamer atau streamer yang memiliki paras menawan. Tapi siapa sangka ia juga seorang dokter. Seperti apa serunya obrolan kami dengan CIMON, simak di sini ya.

Sep 19, 202335:28
Faizal Abdillah: Aset Digital dan Perkembangannya | TekTalk

Faizal Abdillah: Aset Digital dan Perkembangannya | TekTalk

TekTalk kali ini kita membicarakan terkait aset digital dan perkembangannya. Dengan mengundang bapak Faizal Abdillah selaku Sr. Product Manager Ajaib Kripto, semoga diskusi kami kali ini dapat memberikan informasi dan mengedukasi Sahabat Tek apakah melakukan investasi pada aset digital cukup aman dan menjanjikan.

Aug 25, 202301:10:53
Dony Koesmandarin: Microsoft dan AI | TekTalk

Dony Koesmandarin: Microsoft dan AI | TekTalk

TekTalk kali ini kita membicarakan terkait kejahatan siber pada umumnya dan yang terjadi di Indonesia. Dengan mengundang bapak Dony Koesmandarin selaku Territory Manager for Indonesia at Kaspersky, semoga diskusi kami kali ini dapat memberikan informasi dan mengedukasi Sahabat Tek terkait bahaya kejahatan siber yang kian marak.

Aug 23, 202301:01:56
Panji Wasmana: Microsoft dan AI | TekTalk

Panji Wasmana: Microsoft dan AI | TekTalk

Panji Wasmana merupakan National Technology Officer Microsoft Indonesia. Bagaimana pandangannya terhadap perkembangan AI, cyber security, dan mislicensing software, berikut obrolan kami dalam TekTalk eps 5.

Aug 02, 202345:45
Krisantia Nugraha: Perempuan di Industri Teknologi | TekTalk

Krisantia Nugraha: Perempuan di Industri Teknologi | TekTalk

Fransisca Krisantia Nugraha adalah EVP Consumer Goods & Lifestyle Blibli. Bagaimana perannya dalam memimpin perusahaan teknologi, berikut obrolan kami dalam TekTalk eps 4.

Apr 20, 202301:20:00
Karina Negara: Iri & Narsisisme di Era Media Sosial | TekTalk
Apr 12, 202301:24:25
Andi Renreng: POCO, MIUI, Alvin Tse, Ketenaran, Uang & Kekuasaan | TekTalk

Andi Renreng: POCO, MIUI, Alvin Tse, Ketenaran, Uang & Kekuasaan | TekTalk

Andi Renreng adalah Head of Marketing POCO Indonesia.

Mar 11, 202301:23:53
Harry Deje: Karier, Perempuan & Arti Kehidupan | TekTalk

Harry Deje: Karier, Perempuan & Arti Kehidupan | TekTalk

Harry Deje adalah Managing Director H+K Strategies Indonesia. Anda bisa melihat profil perusahaannya di www.hkstrategies.com

Mar 11, 202351:41
Prediksi Tren Teknologi di 2021

Prediksi Tren Teknologi di 2021

Pada awal 2020 lalu, banyak teknologi yang sudah diperkenalkan oleh perusahaan teknologi, mulai dari smartphone hingga laptop dan PC. Tak sedikit dari teknologi yang mereka hadirkan di awal tahun menjadi tren yang kemudian diikuti oleh berbagai vendor smartphone lainnya.

Salah satu contohnya adalah layar yang dapat ditekuk atau dilipat. Teknologi ini dipopulerkan oleh Samsung, yang kemudian diikuti oleh beberapa vendor lain, yang kemudian menjadi tren. Namun, bagaimana dengan 2021 ini?

Setelah menggali banyak informasi, tim Tek.id pada akhirnya berhasil merangkum beberapa teknologi yang sepertinya akan menjadi tren di 2021. penasaran bukan dengan apa saja sih tren yang telah kami prediksi? Kalau penasaran, yuk kita simak bersama-sama!

Jan 27, 202110:26
Kenal lebih dalam fitur Snapdragon Elite Gaming

Kenal lebih dalam fitur Snapdragon Elite Gaming

Snapdragon Elite Gaming sudah diperkenalkan Qualcomm saat meluncurkan Snapdragon 855 dua tahun lalu. Secara singkat, ini merupakan kombinasi kerja prosesor untuk menghadirkan pengalaman bermain yang lebih baik. Di kelas menengah, chipset yang dioptimasi untuk bermain gim, dan tentunya memiliki dukungan Snapdragon Elite Gaming, hadir dengan nama G di belakang serinya.

Lantas apa sebenarnya Snapdragon Elite Gaming, dan bagaimana hal ini bisa menjamin pengalaman bermain gim yang baik? Simak selengkapnya di podcast ini!
Sep 30, 202015:22
Ngomongin perkembangan Huawei Mobile Services di Indonesia, lebih baik dari Google?

Ngomongin perkembangan Huawei Mobile Services di Indonesia, lebih baik dari Google?

Sejak pertengahan tahun lalu, Huawei tidak lagi bisa menggunakan GMS (Google Mobile Services) layaknya smartphone Android lainnya. Hal ini karena Huawei masuk dalam Entity List Amerikan Serikat. Perusahaan ini langsung bergerak cepat menawarkan HMS (Huawei Mobile Services) untuk smartphone buatannya. Dan tentu saja, semua aplikasi Google tidak akan bisa berjalan di HMS. 


Lantas seberapa jauh HMS ini sudah berkembang, mengingat Huawei menggelontorkan banyak sumber daya ke divisi litbangnya? Simak selengkapnya wawancara Tek.id dengan Deputy Country Director Huawei Indonesia.

Aug 19, 202034:10
Kenalan dengan kamera periskop dan kamera selfie di balik layar

Kenalan dengan kamera periskop dan kamera selfie di balik layar

Teknologi kamera smartphone saat ini bukan sekadar perang Megapiksel lagi. Persaingan itu sudah sampai tahap adu inovasi untuk menghadirkan fungsi kamera yang beragam, hingga konsep unik untuk meningkatkan pengalaman penggunanya. Beberapa di antaranya adalah kamera periskop yang belakangan ini menjadi tren baru untuk smartphone. 


Tidak hanya itu, inovasi kamera selfie pun terus bergerak maju. Saat ini sebuah konsep baru sedang dikembangkan demi menyajikan layar penuh yang sesungguhnya, yakni kamera selfie di balik layar. Oppo dan Xiaomi sudah memiliki purwarupanya. 


Lantas bagaimana penjelasan mengenai kedua teknologi itu? Simak selengkapnya di podcast TekTalk!

Jul 01, 202022:24
PlayStation 5 vs Xbox Series X, mending pilih yang mana?

PlayStation 5 vs Xbox Series X, mending pilih yang mana?

Geliat konsol gim mulai terasa lagi nih, Sahabat Tek. Engga heran, ini karena Sony sudah resmi mengungkap konsol gim terbarunya, yakni PlayStation 5. Mulai dari spesifikasi, desain, kontroler sampai koleksi gim semua di-refresh oleh Sony. Yang pasti, konsol gim satu ini bisa menjadi salah satu pilihan yang oke.

Tapi, PlayStation 5 bakal menghadapi persaingan keras dari Xbox Series X. Secara spesifikasi, bisa dibilang perangkat ini lebih gesit dan punya gim eksklusif juga. Walau harga PlayStation 5 belum resmi diumumkan, tapi Microsoft berani klami kalau harga konsol gim terbarunya akan lebih murah dari pesaingnya. Nah, lho! Jadi enaknya pilih yang mana?

Podcast kali ini akan mengupas semua fitur yang dimiliki kedua gim konsol ini, termasuk dukungan gim eksklusifnya. Mau tahu apa saja? Simak selengkapnya di podcast TekTalk!
Jun 22, 202026:13
Tips memilih Smart TV

Tips memilih Smart TV

Smart TV bukan barang baru lagi. Perangkat ini menawarkan banyak keunggulan dibandingkan dengan TV biasa. Misalnya, kemampuan untuk terhubung dengan internet, yang membuatnya menjadi "pintar".   

Dari sekian banyak merek smart TV yang ada, kira-kira bagaimana cara memilih yang bagus? Di episode podcast kali ini, Tek.id jabarkan tips untuk memilih smart TV yang bagus dan sesuai dengan budget.

Jun 11, 202036:28
New Normal: Apa itu dan kita harus bagaimana?

New Normal: Apa itu dan kita harus bagaimana?

New normal menjadi salah satu istilah baru yang kian sering kita dengarkan. Pemerintah mencoba sebuah tatanan baru di mana aktivitas dapat terus berjalan tapi dibarengi dengan protokol kesehatan yang ketat.
Lantas apa yang harus kita lakukan selama masa new normal ini? Bagaimana hal ini harus kita sikapi dan seperti apa langkah konkretnya? Simak selengkapnya di podcast TekTalk.
Jun 02, 202030:26
10 Tahun Xiaomi, perjalanan panjang sampai jadi seperti sekarang

10 Tahun Xiaomi, perjalanan panjang sampai jadi seperti sekarang

Di antara banyak pemain besar di dunia teknologi, Xiaomi mungkin masih muda. Namun fakta kalau merek ini sangat dicintai para penggemarnya tidak bisa dikesampingkan begitu saja. Selain itu, perusahaan ini juga termasuk salah satu dari lima vendor yang mengirimkan smartphone terbanyak di dunia.
Memasuki hari jadinya yang ke 10 tahun, tentunya kita berharap kalau Xiaomi bisa berkembang lebih baik lagi dan mampu membawa teknologi untuk semua kalangan, seperti yang selalu digaungkan selama ini.
May 06, 202019:58
Startup yang boncos dan untung karena Covid-19

Startup yang boncos dan untung karena Covid-19

Harus diakui kalau pandemi Corona bukan hanya menyerang kesehatan masyarakat, tetapi juga roda perekenomian secara global. Bukan hanya perusahaan mapan saja yang merasakan dampaknya, tetapi juga startup. Bahkan, masa-masa ini merupakan masa yang rentan bagi sebuah startup. 

Pandemi corona bahkan disebut-sebut akan menguji batas ketahanan setiap startup yang ada, termasuk juga di Indonesia. Nah, kira-kira, startup mana saja yang untung dan buntung selama pandemi corona ini? Simak selengkap di podcast TekTalk. 

Apr 13, 202016:50
Covid-19, Saatnya beralih ke pembayaran digital

Covid-19, Saatnya beralih ke pembayaran digital

Hampir semua orang sekarang melakukan kerja dan belajar dari rumah. Ini dilakukan sebagai bentuk social distancing. Nah, demi meminimalisir keluar rumah, ada baiknya menggunakan solusi pembayaran digital. Selain praktis. pembayaran digital cuma dinilai lebih aman saat ini. Seperti apa keamanan yang ditawarkan pembayaran digital? Simak selengkapnya dalam episode kali ini!
Mar 20, 202015:37
Apa itu TWS dan bagaimana cara memilihnya

Apa itu TWS dan bagaimana cara memilihnya

Smartphone yang makin berkembang kini dibarengi juga dengan perkembangan aksesoris pengiringnya. Salah satunya adalah True Wireless Stereo. Ini menjadi salah satu yang mulai ramai dibuat berbagai vendor smartphone lho!
Nah, di episode kali ini, kita akan membahas secara tuntas, apa itu TWS, mulai dari penjelasan singkat, cara kerjanya hingga tips memilih TWS yang benar.
Mar 06, 202043:42
Layar refresh rate tinggi, buat apa sih?

Layar refresh rate tinggi, buat apa sih?

Smartphone saat ini sudah semakin inovatif, termasuk di layarnya. Dukungan refresh rate tinggi salah satunya. Nah, sebenarnya apa fungsinya sih refresh rate tinggi itu? Apa dampaknya pada baterai dan pengalaman pengguna?
Di Tektalk kali ini, akan dikupas soal refresh rate tinggi pada layar smartphone, termasuk efek samping yang ditimbulkan dari teknologi ini. So, pastikan kalian mendengarkan episode ini sampai habis.
Feb 28, 202022:00
Eksklusif Sandiaga Uno: Peluang eSports di Indonesia.

Eksklusif Sandiaga Uno: Peluang eSports di Indonesia.

Esport saat ini mulai naik daun. Tak pelak, ada berbagai kejuaraan yang diselenggarakan. Yang paling baru adalah Piala Presiden yang diselenggarakan kedua kalinya. Momentum eSport makin bergaung ketika dibentuknya Pengurus Besar eSports di Indonesia. Nah, kali ini TekTalk berkolaborasi dengan Alinea Bercengkrama untuk berbincang dengan Bang Sandiaga Uno soal eSport di Indonesia.
Feb 05, 202041:03
Cara terhindar dari fintech abal-abal

Cara terhindar dari fintech abal-abal

Saat ini tidak terhitung berapa banyak fintech (financial technology) yang ada di Indonesia. Tapi tahukah kamu? Tidak semua layanan fintech itu yang diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Bagaimana cara menghindarinya?
Jan 09, 202007:45
Jurnalis versus YouTuber

Jurnalis versus YouTuber

Menjadi Jurnalis bukan perkara mudah apalagi merangkap sebagai YouTuber. Di TekTalk kali ini, dikupas fenomena soal Jurnalis dan YouTuber. Cak Dan membagi kisahnya di TekTalk kali ini.
Jan 07, 202043:19